Sejak awal diluncurkn sebagai sebuah Open Source oleh Dries Buytaert di tahun 2001, Drupal telah berkembang dan di-download leih dari 1,5 juta orang dalam setahun terakhir. Drupal juga telah digunakan oleh berbagai perusahaan besar, seperti Warner Brothers Music, MTV UK dan beberapa perusahaan lainnya.
Perkembangan dan popularitas Drupal semakin terbukti ketika di tahun 2008 Drupal meraih Overall 2008 Packt Publishing Open Source CMS Award. Penghargaan ini diberikan setelah Drupal meraih 18 ribu suara hasil voting di situs PacktPub.com dan juga berdasarkan hasil penilaian sejumlah juri.
Penghargaan ini merupakan penghargaan tahunan Packt yang diberikan kepada sejumlah CMS (Content Management System). Penghargaan ini kemudian menjadi tolak ukur terhadap kualitas dan popularitas sebuah CMS Open Source. Sebelumnya, penghargaan yang sama juga telah diraih Drupal ditahun 2007. Penghargaan ini semakin mengukuhkan keberadaan Drupal sebagai CMS terbaik yang mampu mengungguli Joomla serta DotNetNuke.
Keunggulan Drupal
Drupal memang memiliki sejumlah keungguln sehingg layak dinobatkn sebagai CMS terbaik. Berikut beberapa keunggulan Drupal yang perlu anda ketahui:
- Fasilitas update otomatis. Fasilitas ini bisa diatur agar memberitahu administrator jika ada update untuk modul-modul yang digunakan, serta updat untuk core Drupal. Update module dan core Drupal ini sangat penting untuk menghindari kemungkinn terjadinya Hacking pada Website anda. Dengan fasilitas ini anda tak perlu memeriksa setiap modul yang digunkan untuk melakukan update. Selain itu, Drupal memiliki sistem yang fleksibel. Banyak module yang saling menambah fitur antar satu dengan yang lain.
- Drupal memiliki ukuran yang jauh lebih ringan. Sebagai gambaran, Joomla 1.5.1-Stable-Full Package.tar.gz memiliki ukuran kurang lebih 3 MB, sedangkan Drupal-6.1.tar.gz hanya berukurn sekitar 1 MB. Ketika di ekstraksi, Joomla memiliki besar 12.2 MB, sedangkan Drupal hanya 3.3 MB. Selain itu, didalam Joomla_1.5.1-Stable-Full_Package.tar.gz terdapat 3573 file, sedangkan pada Drupal-6.1.tar.gz hanya ada 463 file. Nah semakin sedikit jumlah file, semakin sedikit kode PHP yang ada. Hal ini membuat semakin sedikit pula kode yang harus dijalankan olh webserver. Ini tentunya membuat webserver akan berjalan cepat. Ukuran file Drupal yang kecil ini sangat cocok bagi para pengguna hosting murah yang hanya menyediakan disk yang kecil. Waktu yang diperlukan untuk melakukan upload melalui FTP pun menjadi lebih singkat.
- Drupal juga memberikan kesempatan seluas-luasnya untuk membuat beberapa website sekaligus dengan codebase yang sama. Jadi, anda hanya perlu meng-upload Drupal, Module dan Theme sekali saja untuk membuat beberapa website diserver yang sama. Nantinya, bila anda melakukn Uprage codebse, semua website akan ter-update pula secara otomatis.
- Drupal memiliki module-module yang handal. Misalnya saja Module CCK (Content Creation Kit). Dengan module handal ini, anda bisa membuat tampilan slide show, galeri, buku tamu hingga e-commerce. Module yang dipadukan dengan module Views ini membuat anda bisa memodifikasi website Drupal tanpa coding.
- Perkembangan development yang cepat. Para developer Drupal selalu menambahkan banyak fitur-fitur baru disetiap rilis versinya. Karena itu banyak sekali perubahan yang bisa anda dapati di setiap rilis.
- Melihat kualitas dan popularitas CMS Drupal ini, anda pun tentu akan tertarik untuk membangun website dengn menggunakan Open Source ini.
Sumber Oleh : Buku "Membangun blog cantik dengan Drupal"
Karya : Alexius Widijanuarto
No comments:
Post a Comment